INFO PMI SANGGAU
JUMLAH KETERSEDIAAN DARAH PMI SANGGAU >>> GOLONGAN DARAHA : A = B= 0=
banner 728x90 banner 728x90

PMI Sanggau Tempati Gedung Baru

Avatar photo

Wartakapuas id Sanggau – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sanggau patut berbangga, organisasi kemanuasian ini telah menempati gedung baru nan megah di Kompleks dinas kesehatan, “persisnya sebelum Rumah Sakit umum M.Th. Djaman yang baru, Kelurahan Bunut, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau.

Sebelumnya Markas PMI Kabupaten Sanggau menempati gedung yang beralamat di Jln. Jendral Sudirman Kelurahan Beringin, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau.

“Organisasi kemanusian ini menjalankan niat mulianya yaitu membantu sesama dengan motto: Setetes darah anda, Menyelamatkan jiwa manusia,” ujar kepala Markas PMI Sanggau, Urbanus, Selasa (7/5/2024)

Dikatannya bahwa untuk pelayanan Unit Donor Darah (UDD), tetap.ditempat yang lama. Mengapa UDD belum pindah ke tempat baru, karena masih menyiapkan beberapa pasilitas yang diperlukan untuk pelayanan, kata Kepala Markas PMI Sanggau.

“Oleh karena itu, pelayanan untuk Donor darah tetap beroperasi setiap hari, sedangkan untuk Pelayanan terkait dengan Markas PMI tetap di Kantor yang baru,” ujarnya. (Andi)