INFO PMI SANGGAU
JUMLAH KETERSEDIAAN DARAH PMI SANGGAU >>> GOLONGAN DARAHA : A = B= 0=
banner 728x90 banner 728x90

KPU Sanggau Nyatakan Dokumen Pendaftaran Yansen-Sisen Lengkap Dan Diterima

Avatar photo

Wartakapuas.id Sanggau – Pasangan bakal calon (Bacalon) Yansen Akun Effendy-Andreas Sisen mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sanggau, mendaftar untuk maju pada pilkada Sanggau, 27 November 2024 mendatang, Kamis (29/8/2024)

Pada saat konferensi pers, Yansen Akun Effendy menyampaikan rasa syukurnya karena dokumen pencalonan telah dinyatakan lengkap dan diterima oleh KPU Kabupaten Sanggau sehingga dapat menjadi dasar baginya untuk ke tahapan selanjutnya.

“Kami mendapat dukungan partai Nasdem dan Gerindra, kami yakin pasangan Yansen-Sisen bisa menang pada Pilkada Sanggau 2024 mendatang,” tegas Yansen.

Dikatakannya, masih banyak persoalan yang belum terselesaikan di Kabupaten Sanggau, untuk itu, dengan visi Sanggau lebih maju lebih harmonis diharapkan dapat memberikan solusi dalam pembangunan di Kabupaten Sanggau di masa mendatang.

Yansen juga mengatakan, generasi muda harus tumbuh dan berkembang secara dinamis sehingga masa depan daerah, bahkan secara nasional dapat menjadi generasi yang benar-benar menjadi generasi emas seperti yang diharapkan.

“Kami akan membangun Sanggau dengan keseriusan. Kami juga meyakini KPU dan Bawaslu Sanggau akan betul-betul netral sehingga penyelenggaraan Pilkada Sanggau dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan,” harapnya.

Sementara itu, Setelah melalui rangkaian pemeriksaan dokumen, Ketua KPU Kabupaten Sanggau, Iis Supianto menyampaikan bahwa KPU Sanggau telah melakukan pemeriksaan dengan sangat teliti dan hati-hati, dokumen pendaftaran Yansen dan Sisen dinyatakan lengkap dan dapat diterima.

“Kami sudah memeriksa dokumen fisik dan digital. Dokumennya sudah lengkap dan sesuai. Begitu juga dokumen calon masing-masing dinyatakan lengkap. Untuk itu, seluruh dokumen pendaftaran dinyatakan diterima,” tegasnya, Kamis malam. (*)